11 December 2018

Home Elektro DIY › Skema Power OCL 150 Watt

Skema Power OCL 150 Watt


Skema Power OCL 150 Watt - Sobat pembaca.. postingan kali ini kita akan membahas tentang skema rangkaian power amplifier 150 watts yang berjenis OCL (Output Capacitor Less) atau dengan kata lain adalah power amplifier dengan tanpa penambahan kapasitor di outputnya, bila diterjemahkan.. capacitor less adalah tanpa capacitor (lihat skema power OCL 150 watt di bawah).
Syarat utama dari power amplifier ocl ini adalah tidak boleh ada tegangan DC di titik outpunya, lazimnya masih ada sekitar 100mV dan ini pun tidak boleh lebih!.
Kita tengok power amplifier yang menggunakan kapasitor, di titik outputnya (sebelum kapasitor), coba ukur.. disitu harus terukur setengah dari tegangan catu yang digunakan, wajib! dan karena itulah harus ada kapasitor dengan tujuan agar tidak ada tegangan DC di titik outputnya.
Berbeda pada power ocl 150W ini, tanpa kapasitor! dan karena itulah dinamakan OCL, tanpa kapasitor, lihat skema terlampir.
Dan ciri-ciri lain dari power amplifier OCL adalah, menggunakan catu daya simetris (CT).
Baca Juga • Power Amplifier transistor bercatu daya tunggal
• Skema Power SOCL 504
Power OCL 150W ini bekerja pada class AB yang mana daya outputnya tergantung dari berapa besar tegangan yang dibutuhkan serta berapa banyak jumlah transistor yang digunakan (dalam hal ini jenis transistor dapat berpengaruh).

Nah.. dibawah ini saya sertakan Skema Power OCL 150 Watt yang masih standar.
Jadi masih belum dimodifikasi, transistor masih menggunakan 2N3055 dan MJ2955.

Mengapa masih menggunakan skema standar? Ini dimaksudkan mungkin saja dari beberapa pembaca membutuhkan skema standar dari rangkaian power amplifier 150W ini.. monggo.. silahkan digunakan.. mungkin dan semoga bermanfaat.
Baca Juga Cara memperbaiki kerusakan power OCL
Perlu diketahui bahwa transistor 2N3055 dan MJ2955 ini tergolong dalam keluarga germanium, titik kerja atau vbe dari transistor tersebut adalah sekitar 0,3V berbeda dengan transistor TIP3055 dan TIP2955 yang mana transistor tersebut adalah tergolong dalam keluarga silicon dan titik kerjanya (Vbe) adalah lebih tinggi sekitar 0,7V.
Perbedaan akan terdengar bila menggunakan transistor jenis silicon, terdengar sedikit lebih kasar.
Berbeda bila menggunakan jenis germanium yang terdengar lebih lembut.

Skema Power OCL 150 Watt

Skema Power OCL 150 Watt

Daftar Komponen Power OCL 150 Watt

R1: 100K
R2,6: 30K
R3,7: 560R
R4: 1OK
R5: 1K
R8: 2K4
R9: 4K7
R10,11,12: 100R
R13,14: 300R
R15,16: 0,5R/5W
C1: 100nF
C2,3,5,6: 47uF/50V
C4: 100pF
D1,2,3,4,5: IN4148
TR1,2,4 : 2SA564
TR3: 2SD438
TR5: 2SA715
TR6: 2SC1162
TR7: MJ2955
TR8: 2N3055

SUPPLY: 42V CT

Semoga artikel tentang Skema Power OCL 150 Watt ini bermanfaat bagi pembaca semua..

Artikel ini adalah pindahan dari blog www.romli.net © All rights reserved.
Skema Power OCL 150 Watt, Skema Power Amplifier 150W OCL Standar, Power OCL 150W, Skema Rangkaian Power Amplifier OCL 150 Watt, Skema OCL 150w Stereo Power Amplifier, Skema Power Amplifier 150W OCL Standar, skema layout ocl 150 watt, skema ocl 150 watt stereo, modif power ocl 150 watt jengkol, modif ocl 150 watt mono, layout ocl 150 watt mono, modif ocl 150 watt bass mantap, skema power ocl rubahan, cara modif ocl 150 watt mono, skema ocl 150 watt stereo, power ocl 150 watt untuk lapangan, modif power ocl 150 watt jengkol, skema layout ocl 150 watt, modif power ocl 150 watt untuk subwoofer lapangan, modif ocl 150 watt untuk middle, modif ocl 150 watt mono, cara merakit power ocl 150 watt mono

Related Posts

  • Skema Tone Control - Ronica S~007T
    Skema Tone Control - Ronica S~007TSkema Tone Control - Ronica S~007T - Tone control ini berjenis baxandall sama seperti yang pernah saya ulas di halaman lain blog ini. Baca juga: Sk ...
  • Rangkaian Running LED IC 555 dan 4017
    Rangkaian Running LED IC 555 dan 4017Rangkaian Running LED IC 555 dan 4017 - Rangkaian running LED di bawah ini menggunakan IC CMOS 4017 (decode counter) dan sebuah IC TIMER 555 (clock) ...
  • Skema Power Amplifier Compo POLYTRON Grand Bazzoke
    Skema Power Amplifier Compo POLYTRON Grand BazzokeSkema Power Amplifier Compo POLYTRON Grand Bazzoke - Sobat pembaca, compo polytron grand compo ini merupakan stereo tape compo legendaris di era 90-a ...
  • Stereo Headphone Amplifier Circuit LM1458
    Stereo Headphone Amplifier Circuit LM1458Stereo Headphone Amplifier Circuit LM1458 - Skema rangkaian amplifier untuk headphone ini sepertinya cocok digunakan sebagai monitor pada sound syste ...
  • Persamaan IC TDA 2030
    Persamaan IC TDA 2030Selain untuk mengetahui persamaan IC TDA 2030, di postingan ini kita juga akan mencari equivalent / / persamaan / pengganti dari IC TDA 2002, 2003, 2 ...
  • Skema Power SOCL 504
    Skema Power SOCL 504Power SOCL 504 ini adalah pengembangan dari Power OCL 150 watts yang melegenda dan telah dimodifikasi agar suara lebih jernih, detail, kuat dan lanta ...

4 comments