01 June 2019

Home Elektro DIY › Cara Memperbaiki Kerusakan Power OCL

Cara Memperbaiki Kerusakan Power OCL

Daftar Isi [Lihat]

Cara Memperbaiki Kerusakan Power OCL - Pada kesempatan ini kita akan mencoba untuk membahas tentang macam-macam kerusakan yang sering terjadi serta solusi perbaikan pada amplifier yang berjenis OCL, semisal 140 Watt ataupun 150 Watt.

Kerusakan yang sering terjadi tersebut seperti:
- Kerusakan power OCL ditandai dengan adanya tegangan DC di speaker

- Kerusakan power OCL ditandai dengan speaker bergerak maju dan suara mendengung keras
- Kerusakan power OCL ditandai dengan speaker bergerak mundur saja dan suara mendengung keras 

- Kerusakan power OCL ditandai dengan DCO normal tapi tidak ada suara (sesekali terdengar suara letupan)
- Kerusakan power OCL ditandai dengan DCO normal tapi mendengung dan tidak ada suara 

- Kerusakan power OCL ditandai dengan ada suara serak kecil di nada tinggi
- Kerusakan power OCL ditandai dengan suara krek-krek (cacat) ketika ada nada bass

Baca Juga • Cara mengetahui speaker yang rusak
• Yang menyebabkan speaker menjadi cepat rusak
• Power Amplifier Berdetak Setelah Mati
• Cara Menghilangkan Dengung pada Amplifier
• Cara Menghilangkan Noise pada Amplifier

Cara Memperbaiki Kerusakan Power OCL

Pada artikel ini saya menuliskan kerusakan-kerusakan tersebut seperti yang pernah saya alami dan cara perbaikannya.
Namun kemungkinan lain bisa saja terjadi karena gejala bisa sama akan tetapi penanganannya bisa saja berbeda..

Solusi kerusakan power OCL ditandai dengan adanya tegangan DC di speaker

Lumrahnya tegangan DC yang ada di output power atau biasa disebut DC Offset pada power OCL ini kurang lebih adalah 100mV.

Bila terdapat tegangan melebihi itu berarti ada yang short pada bagian penguat akhirnya (TR final).
Shortnya pada TR final ini berakibat meloloskan tegangan supply sehingga masuk ke output.

Solusi untuk memperbaiki kerusakan power OCL yang ditandai dengan adanya tegangan DC di speaker..
Cek TR final (2955, 3055).

Cara memperbaiki kerusakan power OCL


Solusi kerusakan power OCL ditandai dengan speaker bergerak maju dan suara mendengung keras

Gejala ini kerusakannya sama dengan masalah diatas - DC Offset diatas normal.
Saking besarnya tegangan DCO nya hingga speaker menjadi seperti maju saja, dan terkadang mundur saja.

Solusi untuk memperbaik kerusakan power OCL ditandai dg speaker bergerak maju
Bila speaker bergerak maju berarti tegangan DC yang keluar di titik output adalah berpolaritas negatif (bila diukur menggunakan avometer analog, maka jarum meter akan bergerak ke kiri), periksa transistor final PNP (2955)



Solusi kerusakan power OCL ditandai dengan speaker bergerak mundur saja dan suara mendengung keras

Masih sama seperti kerusakan diatas, cek tegangan DC yang lolos di outputnya.
Bila diukur menggunakan avometer analog, maka jarum akan bergerak ke kanan, tegangan yang lolos adalah positif.

Solusi untuk memperbaik kerusakan power OCL ditandai dg speaker bergerak maju
Cek TR final NPN (3055)



Solusi kerusakan power OCL ditandai dengan DCO normal tapi tidak ada suara sesekali terdengar suara letupan

Power OCL ada suara letupan, Cek resistor kapur dekat TR final.
Ganti dengan yang baru.


Solusi kerusakan power OCL ditandai dengan DCO normal tapi mendengung dan tidak ada suara

Power OCL mendengung, Bila DCO normal berarti komponen di penguat akhirnya masih aman.
Cek resistor feedback (30k) biasanya short, ganti baru.

Atau cek resistor, IC, kapasitor, dioda di daerah penguat depan (bukan penguat akhir).

Cara memperbaiki kerusakan power OCL


Solusi kerusakan power OCL ditandai dengan ada suara serak kecil di nada tinggi

Power OCL suara serak, Hal ini sering terjadi pada power OCL 140 Watt.
Pada kit yang ada di pasaran, Variable Resistor (500R) diganti dengan resistor nilai tetap (220R).

Solusi untuk memperbaiki kerusakan power OCL suara serak kecil di nada tinggi
Ganti Resitor tersebut dengan VR 500R dan lakukan pengetriman hingga didapat suara yang tidak serak lagi.

Cara memperbaiki kerusakan power OCL


Solusi kerusakan power OCL ditandai dengan suara krek_krek atau cacat ketika ada nada bass

Power OCL bersuara krek-krek, Cek transistor driver 2SA175, 2SC1162 (untuk OCL 150W) atau BD140, BD139 (untuk OCL 140W)
Pada kerusakan seperti ini transistor diukur tidak tampak rusak tapi TR sudah melemah.

Ganti dengan yang baru.

Cara memperbaiki kerusakan power OCL
Baca Juga • Skema Power OCL 150 Watt
• Skema Power SOCL 504
• Skema Power Amplifier 60 Watt Stereo
• Skema Power Amplifier Compo POLYTRON Grand Bazzoke
• Skema Amplifier mini dengan IC LA4440
• Skema Amplifier Mini 5 Volt
• Skema Power Amplifier transistor bercatu daya tunggal
• Skema Power Amplifier Dengan IC STK-050 / STK-070
• Skema Amplifier Headphone
• Skema Amplifier mini dengan IC LM317

Kesimpulan

Ciri-ciri kerusakan power OCL pada bagian penguat akhir:

- Suara di speaker hanya mendengung.
- Keluar arus DC di titik output power (DCO Offset melebihi normal).

- Speaker bergerak maju saja dan terkadang speaker bergerak mundur saja.
- Speaker menjadi terbakar.


Ciri-ciri kerusakan power OCL pada bagian penguat awal (termasuk driver):

- Suara serak / cacat.
- Suara mendengung tapi DCO normal.

Perlu diketahui bahwa kerusakan dengan gejala yang sama terkadang dalam perbaikannya tidaklah selalu sama..
"Sesuai dengan amal dan kebaikan kita masing-masing.. hehehe.. bercanda gan.. biar gak tegang.."

Semoga artikel tentang cara memperbaiki kerusakan power OCL ini bermanfaat bagi pembaca semua..

Artikel ini adalah pindahan dari blog www.romli.net © All rights reserved.
Cara memperbaiki kerusakan power OCL, Kerusakan Umum pada Driver POWER Amplifier OCL 150 watt, Power OCL keluar arus DC di speaker, ocl suara gemuruh, Power OCL speaker bergerak maju / mundur saja dan suara mendengung keras, Power OCL DCO normal tapi mendengung dan tidak ada suara, Power OCL ada suara serak kecil di nada tinggi, Power OCL suara krek-krek, cacat sember ketika ada nada bass, cara mengatasi power amplifier suara serak, penyebab power ocl keluar teg dc, bagaimana cara mengatasi power amplifier yang tidak mengeluarkan suara, power ocl suara serak, cara menghilangkan arus dc pada speaker, penyebab output amplifier keluar tegangan dc, penyebab power ampli suaranya kecil, penyebab resistor 100 ohm terbakar, penyebab suara power serak, socl 504 suara serak, penyebab power ampli suaranya kecil, cara memperbaiki power amplifier ocl 150 watt, penyebab suara serak amplifier, power blazer 500 watt suara serak, mengatasi suara serak pada power yiroshi, speaker aktif suara serak, Cara Memperbaiki Kerusakan Power OC

Related Posts

31 comments

  1. Sy belajar mas ter. Sy tanya kit power 150 tr driper sy ganti baru semua tp masih dco nya kl di tester balik k kiri

    ReplyDelete
    Replies
    1. coba cek dioda.. karena gejala sama kerusakan pada komponennya bisa jadi berbeda..

      Delete
  2. Ijin tanya senior...
    Sy pemula dlm hal merakit...
    Sy baru membeli kit driver
    Kit power sy ocl stereo 150w-400w DMS075.
    Rangkain dan supply sdh benar... Tp suara kecil, serak dan Sember...
    Kira2 apa ya senior ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. coba cek sekali lagi supply tegangan.. pastikan ground (CT) sudah terpatri dg benar..
      sebelum disambungkan ke speaker sebaiknya gunakan avometer analog -> disambungkan pada outputnya.. posisikan pada DC volt, atur skala pada 10V.. dan pastikan saat driver di on-kan tidak terdapat tegangan (hanya pada lonjakan pertama itupun hanya beberapa milivolt saja).. jarum harus pada 0 volt

      Delete
  3. Mf sy mau tanya. Power mega ocl 500 wat klo volume tinggi suara serak trus ada resistor yg panas. Gimana solusinya? Makasih sebelumnya.

    ReplyDelete
  4. Mau tanya power 150 wat suara detak, tegangan power puply nya cuma 20 vol, gimana solusinya trims

    ReplyDelete
    Replies
    1. Maaf telat balas.. Coba periksa R kapur, Tr Driver (2SA175 & 2SC1162) dan cek juga Dioda..

      Delete
  5. Ini gimana mas kok out speaker ada setrum nya tapi suara normal lalu saya matikan lalu saya hidupkan lagi kok langsung tidak ada suara ya terus saya langsung beli TIP 3055/2955untuk pengganti jengkolan tadi trus ada suara dengung trus saya coba play music tanpa TC nggk ada trus saya coba menggunakan TC kok cuman dengung input nggk ada ya mas mohon solusinya driver merek GM suplay 18 volt

    ReplyDelete
    Replies
    1. periksa juga tr drivernya 2SA175, 2SC1162 dan juga dioda..

      Delete
  6. Driver socl 506 tef suara tidak kluar, TR final sdh cek aman, TR tef cek kondsi OK dioda sudah ganti smua tp ttep tudak da swara kluar, Cek DCO 0,cek g da arus nyolong di spiker jg 0

    ReplyDelete
    Replies
    1. pastikan vbe sudah hadir di tiap tr.. cek juga inputnya dan pastikan input tidak terhubung ground

      Delete
    2. Sama mas, udh 3kali beli kit socl 506, ketiganya gk keluar suara, input saya sentuh cuma ada suara letupan kecil itupun sesekali saja, dco aman, tapi bias bagian tr drivernya cuma ada sebelah. Yg sdh dilakukan: ganti dioda sener,tr driver,tr vas, tpi ttp nihil. Apa mgkin ketiga kit ini rusak bagian tl071,sdgkn dco aman. Tlg bntuannya mas, trimkasih

      Delete
    3. kalo dco aman berati penguat depannya yg bermasalah.. periksa R feedback.. coba soder ulang kaki IC op-amp (IC TL071), kalo gak ada hasil coba ganti IC tersebut.. oh iya, input gak usah dihubungkan tone control atau yg lainnya dulu..

      Delete
  7. Maaf mas mau tanya, saya kan masih pemula dalam hal perakitan amplifier. Kemarin saya baru saja beli PA OCL 150w stereo trus saya rangkai dengan tone kontrol juga. Kendala yg saya alami setiap baru menyalakan pasti terdengar dengungan kecil tetapi jika sudah dpt inputan suara jernih dan jika input sudah berhenti kembali dengung. Kira2 solusinya bagaimana ya mas? Terima kasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nyalakan PA tanpa tone control.. input jangan dihubungkan ground.
      Amati, apakah terdengar dengung?
      Bila terdengar dengung, periksa power supplynya, elco, dioda.
      Bila masih dengung.. hubungkan body trafo ke box.
      Bila OK lanjutkan sambungkan dg tone control dg menggunakan kabel coaxial yg bagus..
      Bila terdengar dengung ketika disambungkan dg tone control, periksa tegangan untuk mensupply tone control tersebut, apakah sudah tergulasi dg benar?
      Bila teg. sudah OK dan masih terdengar dengung.. Hubungkan semua body potensio dengan ground.
      Bila masih dengung, coba lepas kabel inputnya (lepas soderan yg ada di pcb)
      Bila dengung hilang, periksa kabel input (skerm) atau ganti dan gunakan kabel skerm yg bagus..
      Semoga membantu..

      Delete
  8. mas saya mau tanyak saya rakit power dengan kit socl 506 tapi dco naik saya cek semua aman sudah saya yg rusak pun sudah saya ganti baruh ,gimna cara menurunkan dco nya mas

    ReplyDelete
  9. Mas, ocl ku gara ga ganti r 10 dengan 2 watt , r 100 ohm dgn r 100 ohm 2 watt, r 300 ohm dengan 2 wat tr driver dengan 41 42,

    Kenapa ko r 100 ohmnya mengeluarkan asap.
    Mohon penjelasannya mas.

    ReplyDelete
    Replies
    1. OCL 150W? cek TR penguat depan, D438 dan dioda-dioda.. biasanya ada yg short

      Delete
  10. Bang mau tanya. Speaker aktif saya suara jadi agak pelan (kayak cuma 60%). Saya di tegangan AC dari trafo normal 15V - +. Tapi kok pas udah lewat dioda yang + normal (19vdc) yang - (gak bisa diukur ya, alias muter) . power ampli tetep nyala bang (suara mentok ±60℅, gak kayak dulu). kira2 apanya ya bang? Makasih bang

    ReplyDelete
    Replies
    1. Coba cek power supplynya, apakah normal?
      Dilanjutkan pengecekan pada power tanpa tone control.. apakah ada panas berlebih pada tr final?
      Lalu coba kasih input di powernya tanpa tone control (hati2.. pastikan tercopel dg elko agar tidak terjadi bocoran tegangan dc masuk ke sumber musik.. biasanya menggunakan hp kan?) apakah suara normal? bila normal berarti kerusakan pada tone control..

      untuk mengukur tegangan CT (mungkin ini maksudnya).. bila diukur pada (+) dan (-) maka akan terukur 2x dari tegangan yg tercantum (misal 15V, maka pada pengukuran + dan - adalah 30V).
      Bila mengukur (+) dan (0) maka terukur 15V -> probe merah pada (+) dan probe hitam pada (0).
      Bila mengukur (0) dan (-) maka terukur -15V -> probe merah pada (0) dan probe hitam pada (-)

      Delete
  11. Maaf mas saya pemula punya power140 wat dco aman tapi tr final nya panas padahat belum dihubungkan ke sepeker tr drifernya juga panas padahal power suply cuma 18v

    ReplyDelete
  12. Bg .. gimana atasi tr driver panas padahal seluruh komponen sudah di cek dan ganti baru mulai dari input dan final aman

    ReplyDelete
  13. Mas punya saya kok bila dibesarin potensionya suaranya letupan" Mengikuti jam ya. Duk,duk,duk, suaranya juga sedikit serak,mohon bantuannya master🙏..

    ReplyDelete
  14. Ijin nanya mas radio tape saya suara kecil sebelah? Dan kalo suara musik kecil kaya ada suara gemuruh gitu kira2 apanya ya?

    ReplyDelete
  15. Numpang nanya suhu power rakitan saya ada sedikit suara krek krrk saat nada bas di naikan padahal saya sudah cek sepiker dengan power lain normal saja dan saya rasa suara sedikit kurang halus

    ReplyDelete
  16. mas punya saya ocl 150 watt tr final nya panas sebelah spiker nya mundur gak ada tanda2 suara

    ReplyDelete
  17. Mas mau tanya ocl 506 masalah pertamanya tr final mati yang min. Terus di ganti yang baru . Tapi suaranya serak gak jernih kayak gak bertenaga. Muhon bantuannya mass..

    ReplyDelete